Cari di Sini

Jumat, 31 Oktober 2014

7 Hal yang Harus Dilakukan untuk Membuat Entrepreneurship Paruh Waktu Sesuai dengan Anda



Banyak pakar akan mengatakan pada Anda bahwa Anda tidak dapat sukses sebagai entrepreneur paruh waktu, seperti usaha baru yang memerlukan 100% komitmen untuk waktu dan energi Anda.
Tapi tidak banyak dari kita memiliki cukup tabungan untuk hidup setahun atau lebih tanpa gaji, mendanai usaha baru dan tetap memberi makan keluarga. Yang sering saya rekomendasikan ialah para entrepreneur tetap mempertahankan pekerjaan harian mereka hingga bisnis baru dapat menghasilkan keuntungan.


Tentu saja, jika Anda memiliki investor yang memberi Anda uang, atau paman kaya yang membuat Anda tetap bertahan, tidak ada yang salah untuk berkomitmen penuh mengelola bisnis baru, dengan proyeksi pertumbuhan yang agresif. Kita semua memahami risiko dari para kompetitor dan berbagai faktor perubahan pasar sebelum kita semua menemukan solusinya. 


Bagi anda yang memutuskan mempertahankan pekerjaan harian Anda, ada beberapa rekomendasi pragmatis yang saya paparkan untuk menghasilkan kemajuan besar dalam bisnis baru Anda. Faktanya, berbagai saran ini memiliki nilai hebat, bahkan jika anda mendedikasikan waktu Anda sepenuhnya untuk bisnis baru Anda. 


1. Temukan co-founder yang dapat mempertahankan keseimbangan Anda


Dua co-founder, yang keduanya bekerja paruh waktu, jelas lebih baik dibandingkan satu pendiri penuh-waktu. Anda berdua perlu melengkapi skill, kemampuan untuk mencari alternatif dan tetap mempertahankan motivasi, itu tidak dapat dilakukan jika bekerja sendiri. Satu hal yang pasti dibutuhkan ialah kesepakatan dalam pembuatan keputusan akhir.


2. Jadwalkan waktu dan hari yang pasti untuk bisnis baru, bekerja dengan tim


Membangun bisnis baru itu kerja keras dan memerlukan disiplin untuk melakukannya. Bekerja paruh waktu tidak berarti bekerja secara acak sendirian. Komitmen untuk waktu akhir pekan rutin dan waktu malam khusus per pekan dimana Anda dapat bertemu tim dan fokus hanya pada bisnis itu. 


3. Merasa nyaman mengatakan “tidak” pada teman-teman Anda


Belajar untuk mengelola waktu Anda sendiri sangat penting. Setiap orang di sekeliling Anda senang menambah sesuatu pada jadwal Anda dan mengurangi daftar yang harus mereka lakukan. Kuncinya ialah mengatakan tidak tanpa menawarkan daftar panjang alasan, atau berkilah tentang betapa sibuk Anda. Ini tidak mungkin pernah memuaskan semua orang, jadi jujurlah terlebih dulu pada prioritas Anda sendiri. 

Baca kelanjutan artikel ini di eBook Jadi Miliarder dalam 3 Tahun. Anda tidak perlu membayar Rp25.000. Sebagai promo, kami memberikan diskon 32% hingga harga eBook hanya Rp17.000Silahkan hubungi 081288851177. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar